Turun Langsung ke Titik Penyebab Banjir di Lolak, Bupati Bolmong Yusra Bilang Begini

Bupati Bolmong Yusra Alhabsyi saat meninjau langsung ke lokasi penyebab banjir.

BolamongSulutkita.com–Bupati Bolaang Mongondow Yusra Alhabsyi secara langsung meninjau penyebab bencana banjir dibeberapa lokasi yang ada di Kecamatan Lolak, Bolmong, Sulawesi Utara, Minggu (20/4).

Bupati Bolmong Yusra Alhabsyi mengatakan, pihaknya memantau langsung secara estafet di 3 titik yang dianggap parah dan harus segera mendapat penanganan.

Hari ini saya turun dibeberapa lokasi yang ada di Desa Lolak, Motabang dan Mongkoinit yang diduga menjadi penyebab banjir yang terjadi kemarin Sabtu,”kata Bupati.

Sementara itu, menurutnya, pendangkalan sungai serta drainase yang rusak jadi penyebab utama banjir ini terjadi.

“Sudah saya cek dan nanti langkah pemerintah ke depan kita akan lakukan pengerukan di sungai yang terjadi pendangkalan, serta memperbaiki drainase yang dianggap sudah tidak layak,”ujarnya.

Selain meninjau, Yusra Alhabsyi juga berharap masyarakat tidak membuang sampah sembarangan di sungai ataupun drainase.

“Salah satu penyebabnya juga adalah sampah, jadi saya juga menghimbau masyarakat untuk mari bersama-sama menjaga lingkungan kita tetap bersih agar sampah tidak menumpuk,” terangnya.

Diketahui juga Yusra Alhabsyi didampingi Anggota DPRD Bolmong dari PKB Supandri Damogalad, Camat Lolak serta para Kepala Desa.(Ian/*)

iklan iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *