Sangadi Modayag Pimpin Penyerahan Bantuan Bencana Banjir di Desa Togid

Pemdes Modayag saat menyerahkan bantuan kepada korban banjir Desa Togid.

BoltimSulutkita.com–Pemerintah Desa Modayag, Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, menyalurkan bantuan untuk korban bencana banjir yang ada di desa Togid, Kecamatan Tutuyan, Rabu (03/05).

Bantuan ini diperoleh pemdes Modayag Melalui aksi penggalangan dana yang dilakukan pada Kamis (01/05/2025) lalu.

Adapun bantuan yang terkumpul berupa uang dengan nominal d Rp. 4.016.000 Selain batuan berupa uang, ada juga bantuan berupa sembako dan pakaian hasil dari sumbangan masyarakat desa Modayag.

Pemdes Modayag telah mendistribusikan sumbangan kepada Pemda Boltim , yang nantinya Pemda Boltim yang akan salurkan kepada para korban bencana banjir di desa togid

Sangadi Modayag Dian Olii mengucapkan, terima kasih atas sumbangsi dari seluruh masyarakat Modayag .

“Saya selaku Sangadi Desa Modayag dan mewakili pemerintah desa Modayag mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh masyarakat Modayag yang telah menyisihkan sebagaian rejekinya untuk Membantu meringankan beban saudara kita yang ada di desa Togid,”ujar Dian.

Terakhir Sangadi Modayag mengatakan semoga dengan sumbangan yang diberikan pemdes dan masyarakat Modayag ini , bisa meringankan beban korban banjir di Desa Togid.

“Semoga dengan bantuan yang kami pemdes dan masyarakat Modayag berikan ini bisa bermanfaat dan membantu meringankan beban dari masyarakat yang terdampak banjir di desa Togid”.ucap Sangadi.

Adapun yang ikut dalam penyaluran bantuan ini, Aparat Desa Modayag, dan Badan permusyawaratan Desa.(Jhodi/*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *