Bupati Boltim Terima Kunker Dinas PUPR Provinsi, Jalan Modayag-Molobog Segera Dibangun

Bupati Boltim Oskar Manoppo saat menerima kunjungan kerja Dinas PUPR Provinsi.

BoltimSulutkita.com–Bupati Bolaang Mongondow Timur, Oskar Manoppo, SE,MM menerima secara resmi kunjungan kerja dari Dinas Pekerjaan Umum dan penataan ruang (PUPR) Provinsi Sulawesi Utara, Selasa (22/04), bertempat di ruang Rapat Bupati.

Kunjungan kerja ini dilakukan untuk membahas mengenai progres proyek pembangunan dua jalan Provinsi Modayag-Molobog, yang betempat di desa Lanut.

Seperti yang  diketahui pembangunan ruas jalan provinsi Modayag-Molobog dalam proses pengerjaan. Oleh karena itu kuker yang di lakukan oleh Dinas PUPR Provinsi Sulut ini sangat krusial karena untuk menjamin kelancaran dan penyelesaian proyek tersebut.

Dalam sambutannya, Bupati Bolaang Mongondow Timur Oskar Manoppo,SE,MM, mengapresiasi kunjungan dan inisiatif dari Dinas PUPR Provinsi. Ia menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah provinsi dan kabupaten dalam mendukung percepatan pembangunan infrastruktur yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.

“Pembangunan infrastruktur, khususnya jalan, merupakan salah satu prioritas utama dalam mendukung konektivitas dan perekonomian daerah. Kami menyambut baik koordinasi ini sebagai upaya bersama mewujudkan pembangunan yang berkualitas dan tepat sasaran,” ujar Bupati.

Lanjut Bupati, proyek pembangunan ini dibiayai melalui anggaran pendapatan dan belanja daerah perubahan (APBD-P) Provinsi Sulawesi Utara tahun 2024, yang di kerjakan oleh CV.Mitra sejahtera dengan nilai kontrak sebesar Rp. 2.847.688.000.

“Pemerintah kabupaten Bolaang Mongondow Timur berkomitmen untuk terus mendukung dan membantu proses pembangunan Ruas jalan Provinsi Modayag-Molobog,”terang Bupati.

Turut hadir juga mendampingi bupati Boltim yaitu sekretaris daerah Boltim, Iksan pangalima, dan kepala dinas PUPR Boltim, Haris Pratama Sumanta, ST, MT.(Jhodi/*)

iklan iklan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *