ManadoSulutkita.com–Keseriusan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Mayjen (Purn) Yulius Selvanus dan Wakil Gubernur Victor Mailangkay memajukan dunia kesehatan patut diancungi jempol.
Terbukti, saat kedua pemimpin pilihan rakyat itu, Jumat (18/7/2025), menghadiri kegiatan di RSUD ODSK Provinsi Sulawesi Utara dalam Rangka supervisi layanan Digital Subtraction Angiography (DSA).
Gubernur Sulut YSK mengatakan, Dalam kesempatan ini, pihaknya kehadiran Prof. Dr. Terawan Agus Putranto selaku Penasehat Presiden Bidang Kesehatan. Kedatangan Terawan tentunya membawa semangat baru bagi kemajuan kesehatan di Sulut.
“Metode ini memberi harapan besar bagi pasien stroke di Sulawesi Utara dan Indonesia Timur,”ujar Gubernur.
Ia menambahkan, kini warga tidak perlu ke luar daerah atau luar negeri untuk mendapatkan terapi stroke yang efektif. Bahkan pada kesempatan ini, enam pasien pertama menunjukkan hasil awal yang menggembirakan.
“Terima kasih kepada seluruh tim RSUD ODSK atas dedikasi dan kerja kerasnya. Pemprov Sulut akan terus mendukung penguatan layanan kesehatan agar masyarakat semakin terlayani dengan baik,”terang mantan Staf Khusus Presiden Prabowo Subianto sewaktu menjabat Menteri Pertahanan ini.(fjr/*)