Melalui Sekprov, Gubernur YSK Minta OPD Pacu Realisasi Anggaran Triwulan Akhir 2025

Sekretaris Provinsi (Sekprov) Tahlis Gallang saat bersa Gubernur YSK belum lama ini.

ManadoSulutkita.com–Penyerapan anggaran menjadi perhatian serius Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) di bawah pimpinan Gubernur Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus SE dan Wakil Gubernur DR J Victor Mailangkay SH MH (YSK-Victory).

Untuk meningkatkan serapan anggaran triwulan terakhir tahun 2025 di Penjabat (Pj) Sekprov Tahlis Galang meminta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemprov Sulut terus menggenjotnya.

Menurut Sekprov Gallang realisasi serapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2025 per 10 Oktober baru mencapai 66 persen dari total asumsi pendapatan sebesar Rp3,7 triliun.

“Realisasi serapan APBD hingga saat ini baru Rp2,5 triliun dari target Rp3,7 triliun. Saya minta seluruh OPD untuk menggenjot penyerapan anggaran, namun tetap menjunjung akuntabilitas pengelolaan keuangan,” ungkap Pj Sekprov Gallang pada sejumlah wartawan.

Dijelaskan, rendahnya serapan di beberapa OPD disebabkan masih adanya proyek yang belum tuntas.

“Biasanya proyek fisik di Dinas PU dan Dinas Kesehatan ditagihkan setelah 100 persen selesai, jadi memang ada jeda waktu,” terang mantan Sekda Bolsel, Kotamobagu dan Bolmong ini.(fjr/*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *